Pada tahun 1976, pabrik movement ESA (Ebausche SA) dengan lisensi dari Bulova membuat mesin Tuning Fork dengan penambahan fungsi chronograph. Movement ini dibuat berkaitan dengan diadakannya Olympiade Montreal Kanada yang membutuhkan sistem perhitungan yang akurat. Pabrik ESA membuat cal.9210 (Longines menyebut movement ini dengan cal.749.2), movement ini merupakan movement chronograph pertama yang berbasis elektronik. Cal.9210 ini merupakan versi upgrade dan improved dari versi sebelumnya yaitu cal.9160 dengan penambahan fungsi chronograph.
 LONGINES Ultronic dalam koleksi saya ini menggunakan modul chronograph buatan Dubois Depraz SA sama dengan yang digunakan dalam Omega Speesonic diatas. Secara bentuk cukup unik, dengan diameter 35mm, tebal 15mm dan rantai ukuran 20mm. Dial face warna putih dengan kombinasi dial hands berwarna hitam sehingga terlihat kontras. Kaca terbuat dari sapphire crystal dan tombol chronograph yang berbentuk kotak memanjang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.