Jika anda memiliki sebuah produk yang akan dijual dengan menggunakan internet, maka hal yang perlu anda lakukan adalah dengan menguasai search engine, karena banyak orang bertanya-tanya bagaimana menjual produk dengan cepat di internet, jawabannya pasti kuasai dulu search engine. Ada banyak hal yang perlu anda ketahui tentang search engine agar bisa menjual produk anda (barang maupun jasa) di internet dengan cepat.
Menguasai search engine bukan berarti anda harus membuat sebuah mesin pencari tandingan, akan tetapi anda harus mengerti tentang cara kerja mesin pencari menampilkan urutan-urutan website yang mereka tampilkan sesuai kata kunci yang dicari oleh para prospek anda.
Tidak bisa dipungkiri bahwa orang yang akan membeli sesuatu di internet, pasti akan membuka situs mesin pencari (Google misalnya). Nah jika anda ingin menjual produk secara cepat di internet, maka mau tidak mau anda harus menguasai cara kerja mesin pencari/search engine dulu atau yang sering dikenal dengan belajar SEO (Saerch Engine Optimiation).
Banyak teori yang mengatakan bahwa mesin pencari menampilkan urutan website berdasarkan pagerank, ada juga yang mengatakan berdasarkan komposisi website yang sepadan dengan kata kunci dan yang terakhir adalah berdasarkan backlink yang didapat oleh sebuah website, semakin banyak backlink yang diterima oleh website tersebut, maka semakin bagus pula posisi yang akan didapat website tadi pada halaman pertama hasil pencarian mesin pencari atau yang biasa disebut dengan SERP (Search Eengine Result Page).
Pertanyaannya adalah yang mana bisa mempengaruhi posisi sebuah website di mesin pencari?. Menurut pengalaman yang saya dapatkan selama mengarungi bisnis via internet, sebuah posisi tertinggi di halaman pertama mesin pencari dipengaruhi oleh jumlah backlink yang bermutu yang mengarah ke website yang kita andalkan.
Arti dari backlink bermutu adalah sebuah link back (link balik) yang mengarah ke website kita yang berasal dari website yang berkualitas dan setopik dengan website kita, apa itu website berkualitas, website berkualitas adalah website yang memiliki nilai Pagerank dan Alexa tinggi (pagerank bernilai dari 0 sampai dengan 10,sedangkan nilai Alexa semakin kecil semakin bagus alias traffik tinggi).
Jadi jika anda berkomentar di website yang berkualitas seperti website yang saya sebutkan diatas (apalagi web yang dofollow), maka anda mendapatkan backlink yang bagus. Semakin banyak link yang anda dapatkan maka kesempatan untuk mendapatkan posisi bagus di search engine semakin baik.
Nah jika anda sudah memiliki bayangan diatas, maka pada saat anda sudah memiliki banyak backlink berkualitas dan website anda sudah berada pada halaman pertama, maka apapun yang anda jual pada web maupun blog anda, anda tinggal menunggu pelanggan-pelanggan anda membeli produk-produk yang anda tawarkan.
Pada artikel berikutnya saya akan mencoba teori-teori paling dasar dalam menguasai mesin pencari guna menjual produk dengan cepat di internet.
Semoga bermanfaat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.