Minggu, 27 Februari 2011

Inilah 5 Alternatif Lain Pengganti Google Adsense ”Jangan Stress Ditolak Google Adsense”

Belajar SEO Blogspot – Untuk mencari uang lewat Internet, kita bisa memanfaatkan media yang ada, seperti misalnya Adsense (iklan) dari Google. Google Adsense memang rajanya di bidang PPC (Paiy Per Click) hingga saat ini. Google Adsense ini tidak nanggung-nanggung. Ia tidak segan-segan untuk membayar kita dalam jumlah dollar yang tinggi untuk setiap iklan di blog kita yang diklik pengunjung. Nah, untuk itu banyak orang yang merasa stress dan sedih jika harus ditolak mentah-mentah oleh Google Adsense ini, mungkin juga anda.

Bagaimana kalau mencoba yang lain?

Jangan stress dan sedih! 10 daftar di bawah ini juga bisa mendatangkan uang untuk sobat lho... Buat sobat yang pernah ditolak atau baru dibanned oleh Google Adsense, berikut adalah 5 alternatif lain pengganti Google Adsense. Ini dia :




1.      AdBrite.Com
AdBrite memiliki persyaratan yang lebih santai dibandingkan dengan Google Adsense. Selain itu, ia juga lebih longgar kepada penerbit kecil. Yang lebih menguntungkan sobat bisa memilih tarif sendiri untuk iklan sobat itu. AdBride memungkinkan sobat untuk menampilkan iklan sobat sendiri. Pasang 'Your Ad Here' link dan AdBride akan berbagi dengan sobat untuk keuntungannya. Sobat juga bisa menentukan iklan mana saja yang tidak boleh tampil di blog sobat. AdBrite merupakan salah satu yang terbaik sebagai alternatif Google adsense yang pertama.

2.      Clicksor.Com
Ia memiliki lebih banyak model iklan untuk sobat. Sesuai yang sobat inginkan dan cocokkan dengan tempat yang sobat punya di halaman sobat itu. Text Link, Iklan Gambar, Iklan Flash, Banner, Iklan Animasi, dan masih banyak lagi. Clicksor lebih mudah dalam hal pencairan dibanding Google AdSense. Salah satu yang membuat mereka bersaing dengan Google Adsense adalah kepekaannya terhadap konten. Namun membutuhkan 24 jam bagi mereka untuk benar-benar bisa relevan dengan konten sobat. Namun itu tidak masalah bukan?! :)

3.      Bidvertiser.Com
Yang menjadi kelebihan bidvertiser dibanding payout minimal yang lebih kecil tentunya adalah sobat bisa desain sendiri untuk tampilan iklan sobat tersebut. Sama halnya dengan Clicksor, sobat bisa menentukan iklan mana yang tidak boleh tampil di halaman sobat. Membayar minimal $25 lewat cek dan $10 lewat Paypal. Dulu, saya pernah menggunakan alternatif ini ketika saya belum keapprove Google Adsense. Dan hasilnya cukup lumayan untuk membunyikan kantong saya. ;)

4.      Chitika.Com
Chitika didirikan tahun 2003 dan mulanya berkembang khusus pada produk merchandise. Sobat bisa menentukan sendiri produk apa saja yang ingin disajikan di blog sobat tersebut, mungkin sobat ingin memilih yang benar-benar relevan. Chitika akan membayar untuk setiap klik-nya. Beberapa teman saya dana tentunya juga saya sendiri mencobanya dan telah merasakan hasilnya dari Chitika. Lihat! Di bagian bawah menu saya pasangkan iklan Chitika tersebut.. Ingat diklik ya heheh :D

5.      AdToll.Com
AdToll memungkinkan iklan Peel Away, yakni iklan kulit di pojok kanan atas halaman sobat. Saat pengunjung menyorotkan cursor, otomatis akan terbuka. Iklan ini memang tak langsung terlihat namun justru bisa jadi sangat menarik karena effect tersebut.

Selain itu sobat bisa mencoba 5 list berikutnya yang tak kalah menariknya. Kebanyakan kelebihan semua list ini ketimbang Google Adsense adalah dalam hal persyaratan yang lebih mudah dan payout minimal yang lebih kecil. Yahoo misalnya mereka mematok $50 sedangkan Google Adsense $100. Ada banyak sekali publisher yang bergabung dengan alternatif-alternatif ini, 5 nomer di atas atau list-list berikut. Hanya saja nilai iklan mereka lebih kecil dibanding Google Adsense yang telah dipercaya. Berikut listnya :

  • Yahoo Publisher Network (publisher.yahoo.com)
  • Exit Junction (exitjunction.com)
  • Target Point (targetpoint.com)
  • Lijit (lijit.com)

Dan tentu masih banyak sekali alternatif untuk sobat bukan?! Namun, jika sobat benar-benar berhasil menjebol Google Adsense, maka Anda mempunyai peluang yang lebih besar meraup uang dari internet.

Jika sobat punya berita terupdate seputaran alternatif Adsense yang lain, mohon masukannya ya di kotak komentar, thanks.. :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.